Berbagai Alat Perangkat Untuk Koneksi Internet

router and internet connection 300x277 Apa Saja yang Dibutuhkan untuk Koneksi Internet?Dalam mengkoneksikan perangkat komputer dengan komputer yang lain di butuhkan beberapa perangkat internet,

Baca juga:
Cara Setting LAN jaringan Setting Server dan Client
Cara Mempercepat Koneksi Internet Pada Windows 7

Lalu perangkat apa saja yang dibutuhkan untuk membuat komputer atau laptop kesayangan kita tersambung ke internet?

Berikut ini adalah daftar periksa yang perlu disiapkan agar komputer tersambung ke internet dengan aman:
  • Sambungan internet yang bisa didapatkan dengan mendaftar ke  “ISP”  atau Internet Service Provider. Ini bisa berupa sambungan internet kabel melalui sambungan telepon, misalnya: speedy atau layanan ISP lain yang melalui sambungan telepon. Sambungan wireless, baik melalui koneksi handphone maupun wireless internet.
  • Software browser internet. Yang paling populer disebut Internet Explorer versi 7 atau 8 (“IE”). Browser yang paling umum kedua adalah Mozilla Firefox. pilihan browser lainnya antara lain: Chrome, AOL, Opera, dan Netscape.
  • Software anti-virus, firewall dan anti spyware. Misalnya:  Symantec / Norton atau McAffe, Avira Antivirus, AVG adalah favorit pribadi saya. Software ini akan membantu melindungi komputer dari virus-virus yang banyak bertebaran di internet.
  • Software email client. Jika anda sering menggunakan email dan perlu mengarsipkan email agar bisa dicek kapan saja, termasuk pada saat tidak online, software email client mutlak harus dipunyai. Beberapa software email client yang bisa anda gunakan diantaranya adalah: Outlook atau Outlook Express, atau software email client gratis seperti thunderbird.
  • Opsional: speaker stereo, mikrofon, dan webcam.
  • Opsional: Software anti-spam.
  • Opsional: Censorware, untuk membantu menghindarkan anak-anak kita dari konten-konten yang tidak seharusnya dilihat.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Memperbaiki Flashdisk Tidak bisa di Copy

Cara mudah setting DHCP server di Mikrotik

Langkah Mereset error ink cartridges are not installed properly (error E5)